Datang Malam Hari, Netizen Jepang Tak Sengaja Memotret Foto Penampakan di Kuil Fushimi Inari - PianoQQ.net

Breaking

Sunday, July 29, 2018

Datang Malam Hari, Netizen Jepang Tak Sengaja Memotret Foto Penampakan di Kuil Fushimi Inari

Dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir ini, Kuil Fushimi Inari yang terletak di Kyoto telah berubah menjadi salah satu destinasi favorit para wisatawan asing yang datang untuk berwisata ke Jepang. Popularitasnya memang layak didapat, mengingat tempat tersebut menyajikan sebuah gerbang Shinto berbentuk terowongan yang sangat indah dan tak terlupakan, terutama ketika cahaya matahari sore masuk melalui celah-celah torii.
Namun lain halnya ketika matahari mulai terbenam, sama seperti kebanyakan cerita horor yang kerap muncul di tempat-tempat terpencil, masyarakat Jepang juga percaya terhadap cerita hantu yang kerap muncul di kuil-kuil pedesaan, termasuk Kuil Fushimi Inari. Semakin tinggi jalan yang dilalui, dan semakin jauh dari cahaya kota, bukan tidak mungkin pengunjung akan mengalami hal-hal aneh, salah satunya seperti foto penampakan yang diambil oleh pengguna Twitter @mcoscam.
伏見稲荷大社で夜撮影中にヤバいの撮れてしまった…泣きそう…。゚(゚´Д`゚)゚。
“Saya mengambil foto di Kuil Fushimi Inari pada malam hari, dan berakhir setelah ada yang aneh dengan (foto) ini … Saya hampir menangis …,” ujarnya diserta dengan sebuah foto gerbang kuil yang memang terlihat memiliki kejanggalan.
“Apa yang terjadi?,” tanya seorang netizen yang terkejut, namun @mcoscam juga tidak bisa menjelaskan karena tidak tahu dengan pasti apa yang ia ambil. Jika dilihat dengan saksama maka akan terlihat sebuah bayangan putih seperti asap berbentuk menyerupai sosok manusia yang cukup besar. Seorang pengguna Twitter lainnya juga ikut membagikan foto tersebut dengan versi yang telah diperbesar, dan sosok cahaya berwarna putih itu pun semakin jelas terlihat.
Meski begitu, bisa jadi asap berwarna putih yang menyerupai sosok makhluk tengah berjalan tersebut hanyalah seberkas cahaya yang memang berasal dari lampu lentera di gerbang Kuil Fushimi Inari, Kyoto. Walaupun terlihat menyeramkan, namun foto yang diunggah oleh @mcoscam beberapa waktu lalu ini juga tidak serta merta menjadi satu bukti nyata bahwa Kuil Fushimi Inari berhantu.

View image on TwitterView image on TwitterView image on TwitterView image on Twitter
なんか心霊写真ツイートがメッチャバズってるけど、ちゃんとした写真も撮れましたよ!
Faktanya, beberapa foto @mcoscam lainnya yang diambil pada malam itu menunjukkan bahwa Kuil Fushimi Inari juga tetap memiliki kecantikan yang berbeda ketika langit telah dihiasi oleh bulan dan bintang, yang sama-sama indahnya ketika melihat Festival Motomiya di pertengahan musim panas. Namun kalian juga perlu berhati-hati ketika melakukan perjalanan ke Fushimi Inari pada malam hari ini, bisa jadi hal yang tidak diinginkan menimpa diri kalian.

Hal lainnya yang perlu diingat adalah jangan sampai melakukan aksi vandalisme di tempat-tempat yang kalian kunjungi. Sebelumnya pohon-pohon sepanjang jalan menuju komplek Kuil Fushimi Inari dilaporkan jadi korban aksi vandalisme orang tak bertanggung jawab, dan jika masih terus berlanjut bukan tidak mungkin salah satu keindahan alam yang ada di Kyoto ini dapat menghilang sewaktu-wakut.

1 comment:

  1. INDOPK99 AGEN POKER ONLINE DOMINO QQ DAN BANDAR CEME TERPERCAYA
    Cukup Dengan 1 USER ID Anda Sudah Bisa Bermain 6 Game Dalam Situs Kami , Dan Dengan Deposit Minimal Rp 10.000 Anda sudah bisa menjadi jutawan.
    Promo dari indopk :
    Bonus 10% New Member
    Bonus Rollingan 0.5% dibagikan setiap hari Rabu
    Bonus Refferal 10% Seumur Hidup dan Otomatis
    Kunjungi dan dapatkan hadiah menarik dari INDOPK

    Info Lebih Lanjut :
    ::. BBM : 2BA2EB3B
    ::. WA : +6282297638047
    Terima Kasih Dan Salam INDOPK :*

    ReplyDelete